Pesta Ultah Maradona Rp 342 Miliar


Legenda sepak bola Napoli, Diego Maradona (49), berniat menggelar ulang tahun ke-50 di Stadion San Paolo. Bila agenda itu terlaksana, Maradona harus siap menghadapi tagihan pajak sebesar 30 juta euro atau sekitar Rp 342 miliar.

Maradona bermain untuk Napoli pada periode 1984-1991 dan kemudian merantau ke sejumlah klub non-Italia sampai pensiun pada 1997. Selama tujuh tahun di Naples, ia tak pernah membayar pajak yang nilainya kini mencapai 30 juta euro.

Setiap kembali ke Italia, Maradona selalu dikejar-kejar petugas pajak. Beberapa waktu lalu, ia mengunjungi Italia dan terpaksa merelakan jam tangan Rolex dan anting-antingnya disita petugas pajak untuk dilelang.

"Fakta bahwa Diego Maradona adalah pesepak bola hebat dan masih dicintai pendukung tak menempatkannya pada posisi berbeda dibanding siapa pun dalam hal pajak," demikian pernyataan kantor pajak Italia.

Ulang tahun Maradona jatuh pada tanggal 30 Oktober mendatang. Menurut pemberitaan di Italia, ia sudah meminta bantuan rekannya, Salvatore Bagni untuk merancang laga eksibisi antara Napoli era 1987 dan 1990.

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, sudah mengonfirmasi tak akan menghalangi rencana tersebut.

Comments