Jika PM Rusia Vladimir Putin Meninggal Haruskah Jasadnya Dipamerkan?

Moskow – Situs jajak pendapat Rusia, goodbyeputin.ru ramai sejak pekan lalu. Isinya, mempertanyakan apakah jika PM Vladimir Putin meninggal, jasadnya harus dipamerkan di Kremlin atau tidak.

Headline

"Apa Anda mendukung ide memamerkan jenazah Putin di Kremlin?" tanya situs itu.

Sebanyak 19 ribu lebih responden memberikan pendapat dan 83% di antaranya mendukung ide itu. Situs ini bukanlah bukanlah situs anti-Putin pertama.

Sebuah petisi online terkait Putin pernah diluncurkan tahun lalu, yakni putinavotstavku.org (Putin Resign). Situs ini mendapat 74 ribu tanda tangan sejak Maret 2010.

Putin adalah presiden Rusia selama dua periode jabatan berturut-turut dan turun pada 2008. Masyarakat lebih mengenalnya di posisinya saat ini, yakni perdana menteri. Presiden Rusia dijabat oleh Dmitry Medvedev yang sering dijuluki sebagai 'anak didik' Putin.

Jejak pendapat serupa juga pernah digelar mengenai mendiang revolusionis Rusia, Vladimir Lenin. Responden ditanya apakah jasad Lenin yang masih dipertontonkan di Red Square Moskow, sudah saatnya dimakamkan.

Hal ini menimbulkan perdebatan di partai komunis dan banyak generasi tua. Namun, terdapat hampir 300 ribu atau hampir 70% permintaan untuk penguburan. [vin]

Comments